Pertimbangkan Hal Ini Sebelum Membangun Pabrik Garmen !

Tahun 2013 menjadi masa yang memilukan bagi negara Bangladesh. Pasalnya terjadi musibah yang memilukan di negara tersebut, sebuah bangunan bertingkat delapan roboh dan memakan korban lebih dari 1000 jiwa.

Rana Plaza, yang saat kejadian di dalamnya ada sekitar tiga ribu pekerja pabrik garmen. Karena di dalam bangunan tersebut berkumpul lima pabrik garmen yang memproduksi kain serta pakaian.

bencana gedung runtuh Bangladesh, sumber : satuharapan.com

Betapa pedih kejadian itu, apalagi jika seandainya para pekerja tersebut tidak memiliki asuransi karyawan yang ditanggung oleh perusahaa. Tentunya akan semakin memperburuk keadaan dan membuat keluarga yang ditinggalkan semakin merasa terbebani.

Walaupun sebuah perusahaan telah memiliki izin untuk beroperasi karena menejemen yang baik dari aturan kepada karyawan sampai memiliki tips packing (kemasan) pakaian agar aman saat dikirim. Tentunya sebagai perusahaan kain dan pakaian yang legal mereka juga harus mempertimbangkan faktor keamanan karyawan.

Salah satu faktor pendukung dari keamanan karyawan ketika bekerja adalah bangunan. Terlebih bangunan yang mereka gunakan bertingkan dan besar. Jika sampai ada kesalahan sedikit saja seperti kontruksi atau ada retakan sedikit saja maka perlu menjadi perhatian.

Karyawan yang dimiliki oleh perusahaan adalah aset besar. Karena dengannya sebuah perusahaan bisa terus berkembang dan memproduksi produk mereka. Jika karyawan sedang bekerja, tentunya mereka akan fokus pada pekerjaannya.

Mungkin mereka tidak akan begitu memperhatikan sekitar mereka termasuk bangunan yang mengelilinginya. Sebaiknya perusahaan memperhatian hal ini karena selain tanggungjawab kepada karyawan, juga untuk menjaga nyawa manusia.

Kejadian di Bangladesh sebaiknya diambil pelajaran. Bahwa ketika ingin membuat sebuah bangunan harus penuh perhitungan, terlebih bangunan itu adalah bangunan tinggi dan bertingkat.

Kita bisa mengkonsultasikan dahulu kepada mereka yang berkompeten soal bangunan, arsitek misalkan. Kemudian bisa meminta layanan jasa para kontraktor yang benar-benar handal dalam pembangunannya.

ilustrasi rancang bangun, sumber : localjogja.com

Terlebih saat ini ada banyak pilihan penyedia jasa kontraktor yang handal. Kita bisa memilih yang paling dekat dengan daerah kita. Jika kita tinggal di Jogja misalkan, akan dengan mudah kita temukan jasa kontraktor Jogja di dalamnya.

Bangunan yang tinggi bertingkat dan besar perlu perhitungan yang cermat dan matang dalam pembangunannya. Berikut beberapa tips agar bangunan bisa berdiri dengan kokoh dan aman:

Tips Membangun Pabrik Garmen Yang Kokoh Dan Aman

Berkonsultasi Kepada Arsitek

Tentunya ketika ingin membangun bangunan kita berangan-angan sebuah desain bukan? Maka desain bangunan yang kita inginkan sebaiknya berbanding lurus dengan keamanan. Terlebih jika bangunan tersebut nantinya akan digunakan sebagai sebuah pabrik garmen yang di dalamnya menampung banyak pekerja. Tidak hanya sekedar sesuai desain dalam angan- angan, keamanan sangat perlu diperhitungkan.

ilustrasi seorang arsitek, sumber : Kompas.com

Nah untuk memperhitungkan sebuah desain bangunan agar memiliki kontruksi yang seimbang maka perlu bantuan mereka yang memahami. Salah satu yang bisa kita temui dalam hal ini adalah para arsitek.

Selain memiliki kemampuan yang baik dalam hal desain bangunan, tentunya mereka juga memahami tentang perhitungan keamanan bangunan yang didesainnya. Maka silahkan datangi arsitek kepercayaan anda sebelum melanjutkan pembangunan, terlebih untuk bangunan tinggi dan besar.

Mencari Jasa Kontraktor Yang Amanah Dan Mumpuni

Kebanyakan kita adalah orang awan di dalam urusan bangunan. Maka jangan sampai apa yang kita ingin bangun tidak sesuai dengan harapan karena mendapatkan kontraktor bangunan yang tidak amanah dan kurang mumpuni.

Sebagai manusia awam kita perlu hati-hati didalam memilih jasa kontraktor. Karena kita tidak akan tahu sejauh mana kontraktor yang akan kita percayai ketika membangun akan amanah. Jangan sampai salah memilih kontraktor bangunan yang abal-abal.

Estimasi Dana Dalam Membangun

Faktor lain ketika kita ingin membangun bangunan yang kokoh dan aman adalah adanya anggaran yang siap. Karena terkadang seseorang ingin membangun bangunan yang tinggi dan besar namun dana yang disiapkan pas-pasan.

Sehingga dalam eksekusinya segala sesuatu dibuat seminimal mungkin. Bangunan yang tidak seimbang antara kontruksi dengan materialnya aman berbahaya ketika digunakan. Maka perhitungkan dengan matang antara bangunan yang ingin dibangun dengan kesiapan dana.

Selain ketiga faktor di atas. Beberapa faktor dalam bangunannya sendiri juga harus diperhitungkan dengan matang seperti :

perhatikan juga faktor ini

Fondasi

Sebagai sebuah dasar suatu bangunan, fondasi memiliki peran penting dalam kokoh dan amannya suatu bangunan. Karena antara satu daerah dengan daerah lain berbeda dalam struktr tanah maka pembuatan fondasi perlu pertimbangan yang matang. Para arsitek harus betu-betul detail dalam perancangannya.

ilustrasi fondasi bangunan, sumber : unsplash.com

Garis Beban Yang Bersambung

Komponen struktural dan nonstruktural suatu bangunan yang terikat pada satu fondasi yang stabil harus saling berhubungan sehingga menghilangkan gaya inersia. Beberapa titik kekuatan yang terbagi rata adalah faktor yang harus dipikirkan oleh para pekerja bangunan, arsitek, dan insinyur saat mendesain suatu bangunan.

Tidak terkaitnya struktur bangunan yang satu dengan yang lain akan membuat komponen di dalamnya mudah bergeser. Nah dengan demikian jika suatu saat terjadi bencana alam seperti gempa bumi maka sebuah bangunan akan mudah roboh.

Keteraturan

Faktor ini mengacu pada pergerakan lateral suatu bangunan. Para pekerja dan perancang menginginkan agar bangunan itu melakukan gerakan yang sama tanpa ada kekuatan berlebihan di salah satu sisinya.

Seandainya sebuah bangunan memiliki kontruksi yang tidak teratur, tentunya jika ada bagian yang lemah akan mudah rusak dan roboh karena kalah dalam menahan berat dibandingkan dengan bagian yang kuat.

Nah itulah hal-hal yang perlu diperhatikan disaat ingin membangun sebuah bangunan yang kokoh dan aman, terlebih bangunan besar seperti gedung garmen. Selain yang telah dituliskan diatas tentunya ada faktor lain yang tidak kalah penting.

Nah bagaimana siap untuk membangun? Jika anda suka dengan artikel ini silahkan baca artikel kami tips memilih gorden untuk hunian anda.

Tinggalkan komentar